Hai.. Sahabat Muga Mugiā¦.
Sudah siapkah kalian menjadi kader Muhammadiyah?
Muktamar Muhammadiyah yang ke 48 di Surakarta – Solo dilaksanakan pada 18 – 20 November 2022.
Muktamar merupakan forum permusyawaratan tertinggi bagi persyarikatan Muhammadiyah yang diselenggarakan lima tahun dan juga merupakan momen silaturahmi dan kolaborasi warga persyarikatan se-Indonesia bahkan dunia. Salah satu agenda dalam Muktamar Muhammadiyah tersebut yakni pemilihan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP Muhammadiyah).
Berdasarkan hasil Muktamar Muhammadiyah ke-48, Bpk Haedar Nashir kembali terpilih menjadi Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah periode 2022-2027. Sementara itu, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah dijabat oleh Abdul Mu’ti.
Semoga dengan terpilihnya Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah periode 2022-2027 bisa memberi kan perubahan yang baik untuk kemajuan persyarikatan Muhammadiyah dan Bangsa Indonesia ( tutur Ustadz Luqman)
Dalam penutup kultum kali ini Ustadz Luqman mengajak siswa – siswi SD Muhammadiyah 3 Pandaan untuk mempersiapkan diri menjadi kader Muhammadiyah selanjutnya dan beliau juga bersama – sama mendoakan Pimpinan Muhammadiyah yang terpilih agar selalu diberikan kesehatan agar bisa memimpin Muhammadiyah dengan baik menuju Muhammadiyah yang bisa memajukan Bangsa Indonesia dan mencerahkan semesta.